maggio 30, 2008

Essere Coraggioso

Tadi temen baik gue ninggalin pesan di MSN.
Nyentuh banget (makanya gue conserve di postingan ini, supaya ga ilang).

Cukup sering gue ngeluh ttg perjuangan hidup yg mesti gue tempuh, gue mengeluh semua hal-hal indah rencana yg gue susun taon ini kandas. Gue ngeluh gue harus kerja keras lagi, mulai dari zero square all from scratch.

Pesan 1.
Sampe akhirnya satu pesan dari orang yg sangat gue adore. Fragola. Dia bilang: "Coraggio". Jadilah pemberani.

Pesan 2.
Dan hari ini pesan dari Rosalia, sahabat gue yang walau usianya terpaut lebih dari 20 tahun, gue bisa percayai dia dan dia pun selalu bercerita semua hal di benaknya, mulai dari saat nyokapnya sakit, meninggal, sampai saat Rosalia berusaha mengandung tapi akhirnya keguguran karena fisiknya risky di usia >40 tahun. Dari keguguran bayi dua kali hingga vonis dokter "You can't bear a baby". Gue ngga tau gimana Rosalia nerima hal-hal pedih ini.

Gue ngerasa problem hidup gue remeh bgt, ga ada tai-tainya dibanding orang lain. Bonyok gue masih ada. Gue ngga pernah harus berdarah setiap bulan, apalagi ngeluarin janin berdarah dari perut sendiri.

Gue merasa ungrateful.

«veramente - Ci vuole molto corraggio in questa vita - e devi pensare che quando sei vecchio, che non to penti di aver fatto quello che volevi fare. Sei molto corraggioso, mai sei giovane e libro da fare quello che vuole.....segue quello che voi fare, sognarlo e poi farlo!!! Rxxx»

Artinya
«benar, dalam hidup diperlukan keberanian - dan kamu harus pikirkan saat kamu tua nanti, kamu nggak nyesel udah mencapai hal yg udah kamu lakukan. Kamu sangat pemberani, kamu masih muda dan tulis buku yang ingin kamu tulis ... ikuti jalan yang mau kamu tempuh, jalan yang kamu impikan, lakukan!!! Rxxx»

Grazie Fra.
Grazie Rosalia.

maggio 24, 2008

Amerika ditemukan oleh Colombus asal Spanyol




Jawab pertanyaan ini dengan jujur:
Sebelum baca posting ini, kamu pikir Colombus itu orang Spanyol atau orang Italia?


***
Di Spanyol banyak orang tidak tahu asal-usul si penjelajah asal Genoa (kota Genova di Italia). Maka yang mereka kenal cuma Cristóbal Colón, orang Spanyol yang menemukan "New World".

Para sejarahwan setuju: Christopher Colombus berasal dari kota Genoa, walaupun ia tinggal lama di Portugal dan di Spanyol. Akan tetapi, sejarah bisa berubah sesuai dengan kebudayaan populer lokal. Begitulah jika Anda tanya orang Spanyol yang mengenal si penemu benua Amerika, Cristóbal Colón (nama Spanyol Christopher Colombus), tidak ada hubungan dengan Italia. "Colón orang Italia? Tidaaaak, dia orang Spanyol - jelas Maria, pegawai kantor pariwisata kota Cadiz - saya yakin sekali karena paman saya keturunannya langsung."

Di Spanyol, Colombus adalah orang Spanyol. Di universitas Spanyol, seorang mahasiswa kaget dan bertanya balik: "Di Italia, kalian kira Colombus orang Italia? Beh, di sini kami diajarkan dia asal Spanyol. Bagi saya, Colombus orang Spanyol."

(artikel asli dalam bahasa Italia)
http://viaggi.repubblica.it/dettaglio/L-America-scoperta-da-Colombo-lo-spagnolo/202341

maggio 04, 2008

The Arab World: From Souk to the Pyramids

Di kala SD/ SMP/SMA, saya ingat satu hal dari sang guru pelajaran agama: bahwa agama berarti "tidak kacau". Apakah memiliki atau menganut agama menghilangkan kekacauan? Hmm, pikiran muda saya tentu tidak mau repot mikir sejauh itu. Tapi satu hal pasti, pelajaran agama di Indonesia memberi terlalu banyak materi doktrinisasi dan bukan filosofi. Filosofi tentang kehidupan, terutama, sangat lacking. Di RI, pelajaran agama bahkan hukumnya wajib hingga ke bangku universitas, WOW!? Ngga banyak negara yang mengharuskan mahasiswanya belajar tentang agama, dan Indonesia tidak termasuk dari banyak negara tersebut.

Anyhooow, saya lagi baca buku tentang «dunia arab». Menarik sekali. Tahukah kamu? Ternyata,
technically speaking, cuma Maroko doang yang layak disebut sebagai negeri Maghreb. Secara umum maghreb merujuk kepada kawasan Afrika utara (Maroko, Aljazair dan Tunisia). Namun, saudara/i, Tunisia bukanlah Maghreb, bagi warga Arab Klasik. Tunisia punya namanya sendiri err... "xx-grib" gitu. Dan... Maroko satu2nya kawasan yg tidak ter"arabisasi" total.

Baghdad juga sempat jadi "centre of Islamic world" hanya karena kalifnya orang Persia. Jadi sebenernya "facts and needs" can be manipulated when required???

Menarik juga baca tentang sufisme, peradaban bangsa-bangsa dan klan Arab, Afrika, Persia dan Turki, masa kejayaannya, jatuh bangunnya dan penyebabnya. Atau ttg para kalif yang dipercaya sebagai pemimpin semua pemeluk agama Islam, ttg kampanye mereka. Sayangnya kalif sebagai pemimpin agama juga jadi pemimpin peradaban/kekaisaran/kesultanan, maka itu kala mereka haus kuasa, agama berfungsi sebagai penyatu dan alat kampanye. di era
medieval "khutba" setiap hari jumat juga harus mendoakan keselamatan sultan.

Palestina apalagi, hot hot hot, saya antara tau dan ngga tau: daerah Palestina sebenernya kota jewish, nabi muhamad sempat berdiam di sini (mengungsi) dan akhirnya menjadi terpandang, sebelum semua jewish diusir dari kota itu. kabba juga sebenarnya tempat multi-kepercayaan, ada ratusan bahkan sebelum dijadikan tempat suci eksklusif monoateis.

Kalo ada satu hal yg ingin gue komentari adalah proses pembentukan hukum (law) di dunia Arab/Islamik. Setelah tiadanya nabi muhamad, ada gap hukum yang tidak bisa di-
cover oleh hukum islam, ulama berusaha mengambil dari hadits, dari ucapan2 nabi muhamad, dari examples ... atau seringkali berdasarkan mufakat. Tapi hukum-hukum agamis dibawa ke dunia modern, terutama di dunia Arab, pertanyaannya: hukum yg dibuat di zaman medieval ngga bisa diterapkan di dunia modern yg kompleks (di mana hukum harus dibuat berdasarkan logika masyarakat lokal, bukan berdasarkan example yg terjadi 1300 tahun yang lalu). Definitely big no no.

Gue juga semakin ragu apa manfaat sila pertama pancasila, apakah ketuhanan yang maha esa itu menjamin bangsa indonesia lebih baik, lebih beradab dari bangsa lain yg tidak mencantumkan embel yang sama?

Satu hal yang selalu bercokol di benak gue: materi 'sejarah dan peradaban' dunia Arab diajarkan ngga sih di smp/smu? Apakah pelajar RI diberi informasi yang "berimbang" akan konflik-konflik antar agama yang disebabkan karena politisasi dan haus kekuasaan personage tertentu. Gue selalu bertanya2 waktu sma ttg hal ini, pas pelajaran agama gue keluar kelas. Timbul tanda tanya, apa yg dipelajari oleh
classmates? Apakah tentang sejarah islam di RI mencakup kondisi dan relasi antara dunia Arab dan Eropa? hmm...

Gue ngga ngerti kenapa semua agama semudah itu mengklaim "sempurna", "yang terakhir", "yang dijamin benar 100%" hanya karena satu orang, yang dianggap ─atau diasumsikan─ the enlightened one berkata, Whoah, Listen up people, He spoke to me last night!

Hampir setiap agama mengklaim yang terbaik, sedangkan yang lain apa dong?
Rubbish to bin out when the garbage man comes around?

Re
ligion. leggere (bahasa latin) = membaca. Re-leggere = membaca berulang-ulang.
Religion, agama, dipercaya oleh banyak orang (believed blindly, rather) hanya karena dibaca berulang-ulang. Dan diulang... dan diulang lagi... dan terus diulang.


...